Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Head To Head Borneo Fc vs Persib Bandung

11/04/2025 | 00:10 WIB | 0 Views Last Updated 2025-04-24T23:46:40Z

Maung Bandung Memiliki Rekor Lebih Baik Ketimbang Borneo FC



Photo by: ig @borneofc.id


Kota Bekasi, MSIR-OL  —   Borneo FC Samarinda akan menjamu Persib Bandung pada pekan ke-28 BRI Liga 1 2024/25. Dalam sejarah pertemuan kedua tim, Maung Bandung memiliki rekor lebih baik ketimbang Borneo FC.


Duel antara Borneo FC dan Persib Bandung akan terjadi pada Jumat (11/4/2025) pukul 19.00 WIB di Stadion Segiri, Samarinda. Persib akan berusaha untuk membawa pulang poin penuh guna mengukuhkan diri di posisi puncak.


Saat ini, skuat asuhan Bojan Hodak masih nyaman di puncak klasemen sementara BRI Liga 1 dengan koleksi 57 poin hasil dai 16 kali menang, sembilan imbang, dan dua kali kalah. Di bawah Maung Bandung, ada Dewa United FC dengan 49 poin dan Persebaya Surabaya dengan 48 poin yang siap menggeser apabila Persib Bandung terpeleset.


Sementara itu, Borneo FC juga tengah berusaha memperbaiki posisi mereka di klasemen sementara yang saat ini duduk di posisi ke-7 dengan total 41 poin hasil dari 12 kali menang, lima imbang, dan 10 kali kalah. Kemenangan atas sang pemuncak klasemen bisa saja membawa tim berjuluk Pesut Etam itu naik peringkat dan menembus lima besar.


Sepanjang sejarah pertemuan kedua tim di BRI Liga 1 sejak 2016 silam, Borneo FC dan Persib Bandung sudah bertemu sebanyak 15 kali. Maung Bandung sukses mengalahkan Pesut Etam delapan kali, hasil imbang terjadi sebanyak lima kali, dan Borneo FC hanya mampu menang dua kali.


Laga terakhir antara Borneo FC dan Persib Bandung terjadi pada putaran pertama BRI Liga 1 2024/2025 pada 22 November 2024 lalu di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung. Pertandingan itu berakhir dengan skor 1-0 untuk tim tuan rumah melalui gol semata wayang Ciro Alves.


Persib sedang dalam tren positif setelah sukses meraih kemenangan telak 4-1 atas Semen Padang FC dan sebelumnya juga menghajar Persik Kediri 4-1. Maung Bandung sukses bangkit seusai kalah 1-4 dari Persebaya Surabaya pada awal Maret lalu.


Sementara itu, Borneo FC juga baru berhasil meraih kemenangan 1-0 atas Dewa United pada laga terakhir. Sebelum menumbangkan skuat asuhan Jan Olde Riekerink itu, Pesut Etam menelan dua kekalahan berturut-turut dari PSBS Biak dan Persis Solo.


5 Laga Terakhir Borneo FC:

- Borneo FC 1-0 Dewa United, 10 Maret 2025

- Borneo FC 0-1 PSBS Biak, 6 Maret 2025

- Borneo FC 0-1 Persis Solo, 2 Maret 2025

- Borneo FC 2-1 Persita Tangerang, 22 Februari 2025

- Borneo FC 2-1 Barito Putera, 16 Februari 2025



5 Laga Terakhir Persib Bandung:

- Persib Bandung 4-1 Semen Padang, 10 Maret 2025

- Persib Bandung 4-1 Persik Kediri, 5 Maret 2025

- Persib Bandung 1-4 Persebaya Surabaya, 1 Maret 2025

- Persib Bandung 0-0 Madura United, 22 Februari 2025

- Persib Bandung 2-2 Persija Jakarta, 16 Februari 2025



Head to Head Borneo FC vs Persib Bandung:

- Persib Bandung 1-0 Borneo FC, 22 November 2024.

- Persib Bandung 2-1 Borneo FC, 25 April 2024

- Borneo FC 1-1 Persib Bandung, 21 Oktober 2023.

- Persib Bandung 1-0 Borneo FC, 26 Januari 2023.

- Borneo FC 4-1 Persib Bandung, 7 Agustus 2022.

- Borneo FC 0-1 Persib Bandung, 18 Januari 2022.

- Persib Bandung 0-0 Borneo FC, 23 September 2021.

- Borneo FC 0-1 Persib Bandung, 11 Desember 2019.

- Persib Bandung 2-2 Borneo FC, 14 Agustus 2019.

- Borneo FC 0-1 Persib Bandung, 17 Agustus 2018.

- Persib Bandung 3-1 Borneo FC, 21 April 2018.

- Borneo FC 2-1 Persib Bandung, 8 November 2017.

- Persib Bandung 2-2 Borneo FC, 20 Mei 2017.

- Persib Bandung 1-0 Borneo FC, 14 Desember 2016.

- Borneo FC 0-0 Persib Bandung, 7 Mei 2016. [■]


Tim Redaksi, Editor: Iwan Iskandar

**Untuk Pengiriman: 👇

PRESS RELEASE, UNDANGAN PELIPUTAN, KERJASAMA PUBLIKASI dan IKLAN . hubungi: WHATSAPP0812-8175-4849.

*Follow the: 🫱 mediaseputarindonesiaraya.com

*Channel on WhatsApp: 👇https://whatsapp.com/channel/0029Vatmniz6hENvr9h8AF16

Biar kagak ketinggalan update berita menarik setiap hari.🙏




×
Berita Terbaru Update