Wiwiek Hargono Sambangi Korban Banjir Di Kelurahan Marga Mulya
mediaseputarindonesiaraya.com, Jum'at, 07/03/2025, 10:30 Wib , Iwan
![]() |
Photo bersama jajaran pegawai Kecamatan Bekasi Utara |
Kota Bekasi, MSIR-OL — Istri Walikota Bekasi Wiwiek Hargono menyambangi korban yang terdampak banjir di Kelurahan Marga Mulya, Kecamatan Bekasi Utara, Kota Bekasi. Jumat (07/03/2025).
Dalam kunjungannya, Wiwiek Hargono menyampaikan permohonan maaf apabila dalam penanganan banjir kemarin masih terdapat banyak sekali kekurangan.
"Yang pertama saya ingin memohon maaf kepada masyarakat yang terdampak bencana ini, tetap sabar, tabah, semangat dan saya yakin setelah kesulitan pasti ada kemudahan," katanya.
Di sela-sela melihat pasca banjir yang terjadi di Kelurahan Marga Mulya, Wiwiek Hargono juga memberikan bantuan kepada seluruh korban terdampak banjir dan memberikan makanan kepada anak-anak sekitar di lingkungan tersebut.
Wiwiek yakin dan optimistis, bahwa penanganan musibah banjir yang saat ini terjadi di Kota Bekasi insya Allah segera tertangani dengan baik.
"Insya Allah saya percaya pak walikota dan pak wakil walikota beserta jajarannya saat ini sedang mengupayakan yang terbaik untuk ke depannya, perlahan musibah banjir ini tidak akan terjadi lagi dan Alhamdulillah pak gubernur kita pun mengerti permasalahannya, bahwa memang dari hulu ke hilir harus segera di perbaiki," tutupnya. [■]
Reporter & Penulis: Iwan Iskandar
**Untuk Pengiriman: 👇
PRESS RELEASE, UNDANGAN PELIPUTAN, KERJASAMA PUBLIKASI dan IKLAN . hubungi: WHATSAPP: 0812-8175-4849.
*Follow the: 🫱 mediaseputarindonesiaraya.com
*Channel on WhatsApp: 👇https://whatsapp.com/channel/0029Vatmniz6hENvr9h8AF16
Biar kagak ketinggalan update berita menarik setiap hari.🙏
0 Komentar